Selasa, 21 Agustus 2012

Atribut Gitaris Blues


Topi
     Segala macam topi akan langsung tampak keren di planet blues. Trik topi klasik ini telah sigunakan oleh banyak tokoh blues antara lain John Lee, Jimi Hendrix, Stevie Ray Vaughan.

Kacamata Gelap
     Ada perbedaaan pendapat mengenai apakah seorang pemain blues harus mengenakan kacamata gelap atau tidak. Kacamata memang cool, tapi bisa mengurangi efektifitas gertakanmu. Penonton tak bisa melihatmu mengeryitkan wajah secara meyakinkan ketika kamu bermain dengan feel.

Gitar
     Paling aman adalah Gibson 335 (kalau kamu berkulit hitam) atau Fender Strat (kalau kamu berkulit putih). Tak ada yang betul – betul yakin kapan pembagian rasial ini dimulai, namun hanya sedikit pemain yang melawan aturan ini : Robert Cray dan Jimi Hendrix (orang hitam dengan Strat), dan kadang – kadang Clapton (memulai sebagai bule dengan 335, namun toh dia mengikuti tradisi dan kembali ke Strat pada tahun 1970-an).

Robert johnson, gitaris blues legendaris

Jaket
     Sebagian besar pemain blues klasik adalah orang – orang yang berpakaian rapi. Mulai dari Blind Lemon sampai Clapton, jaket yang apik selalu menjadi pakem. Belilah jaket yang ukurannya dua nomor lebih besar. Kamu akan terlihat seperti belum makan selama seminggu.

Sepatu
     Jangan sampai kotor. Kalau kamu cukup percaya diri, boleh saja kamu mengarang cerita sebagai penyemir sepatu di Chicago pada tahun 1950-an (tidak disarankan untuk penggertak muda kecuali jika kemampuan matematika penontonmu benar – benar payah)

Celana Panjang
     Kenakan hanya celana panjang yang terbuat dari katun. Denim akan membuatmu terlihat sebagai pemain R&B, sedangkan yang berbahan kulit sudah tentu akan membuatmu tampak seperti musisi rock.

0 komentar:

Posting Komentar