Selasa, 11 September 2012

Duck Walk



Chuck Berry sedang melakukan teknik duck walk
     Adalah Chuck Berry yang menciptakan teknik ini pada pertengahan 1950-an dan terus menggunakannya sepanjang karirnya. Teknik ini memang diasosiasikan dengan Chuck Berry sehingga gitaris manapun yang menggunakannya dianggap semata-mata menunjukkan penghormatan atas pengarug Chuck Berry pada permainan mereka.

     Untuk gitaris normal yang tidak kidal, cara memainkannya adalah dengan menekuk kaki kanan, tumpukan seluruh berat badan pada kaki tersebut, julurkan kaki kiri membentuk sudut kira-kira 32 derajat dengan tumit menyentuh lantai. Telapak kaki kiri harus tegak membentuk sudut kira-kira 90 derajat, setelah itu melompat-lompatlah dengan kaki kanan dan biarkan kaki kiri berayun dengan wajar.

     Begitu badan turun, lutut kaki kanan harus ditekuk sedikit untuk menahan impak. Di saat bersamaan, saat tumit kaki kiri menyentuh lantai segera pantulkan kembali ke udara.

     Walaupun biasanya para gitaris memainkan teknik ini untuk bergerak maju, tidak ada salahnya untuk mempelajari teknik ini untuk bergerak mundur

(dari berbagai sumber)

0 komentar:

Posting Komentar